Home » » tips membuat blog di blogspot

tips membuat blog di blogspot


Blogger adalah sebuah media atau tempat untuk setiap orang yang ingin membangun sebuah blog guna kepentingan masing-masing pembuatnya. Lalu, Bagaimanakah Caranya untuk membuat Sebuah Blog?


Untuk membuat sebuah blog  Anda harus memastikan bahwa Anda telah memiliki Akun Gmail Atau Akun Email lain yang nantinya akan digunakan untuk mendaftarkan diri Anda untuk membuat blog. Lalu setelah registrasi selesai, Anda bisa mengikuti Panduan Mengenai Cara Memulai dan Membuat Blog dengan baik

Berikut ini beberapa tips yang dapat Anda lakukan saat membuat sebuah blog :

1. Mulailah Untuk Membuat Artikel/Postingan sejak pertama kali Anda membuat blog
Ketika Anda pertama kali membuat blog pada saat itulah Anda wajib untuk melakukan posting pertama Anda saat hari itu juga minimal 1 kali. Hal ini agar blog Anda cepat terindex. 

2. Lakukanlah posting artikel setiap hari.
Buatlah sebuah artikel yang bukan hasil copy paste dari blog orang lain, dan tentunya juga apabila Anda ingin lebih cepat blognya terindex. Lakukanlah posting setiap hari minimal satu artikel, itu akan sangat membantu blog kita dalam meraih Index Page. untuk membuat sebuah artikel yang menarik bisa baca di
cara membuat artikel yang berkualitas

3. Gunakanlah template yang SEO Friendly strukturnya.
Template yang lebih di search engine adalah template yang memiliki elemen Posting nya ada di sebelah kiri, dan sebelah kanan adalah sidebar yang diisi oleh berbagai macam widget. Pemilihan template yang baik akan sangat berpengaruh bagi kesuksesan yang diraih blog Anda.

4. Setelah posting lakukan ping dan manfaatkanlah beberapa product resmi dari Google.
Melakukan ping merupakan salah satu hal penting terhadap traffik blog kita. Karena ping adalah melakukan koneksi dan sambungan ke search engine untuk mengetahui bahwa blog kita telah update dan telah melakukan posting Artikel. Anda dapat melakukan ping di mypagerank.net. Selain itu, manfaatkanlah product resmi dari google seperti Google Webmaster, Google Adsense, dan Feedburner Google.

5. Submit Blog Anda ke beberapa Search Engine dan Free Submission Apabila blog Anda ingin lebih bersahabat dengan Google dan lebih SEO Friendly. Cobalah untuk mendaftar ke beberapa search engine seperti Google, Bing, Yahoo. Jangan lupa untuk mendaftar ke Alexa.com untuk mengetahui ranking blog kita. Anda dapat mencari di pencarian Google mengenai Free Submission. Disana banyak sekali website yang menawarkan blog Anda agar lebih diindex oleh mesin pencari.

Semoga bermanfaat
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website

0 komentar:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | blog Template | Mas Template
Copyright © 2011. Secangkir Berita Kalumpank - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger